Pages

BAHASA INDONESIA


1.Pengertian Apresias
Pengertian apresiasi berasal dari kata Bahasa Inggris, apresiation yang mknany penghargaan.
A). Mengenal
Siswa diperkenalkan pada puisi. Bukankah ada pepatah tak kenal maka tak sayang.
B). Memahami
Selesai membaca puisi, terangkanlah dengan cara menarik menggunakan bahasa yang sederhana bahwa dalam tiap puisi ad tema, kata-kata konotatif, ada permainan bunyi bahasa dan ada irama puisi, sekaligus sertakan contoh.
C). Menghargai
Setelah memahami bagian-bagian puisi, siswa dapat membuat penilaian terhadap baik dan tidaknya.
D). Perbuatan
Puncak sebuah apresiasi ialah membuat karya nyta diantaranya, menulis puisi, membuat buku kumpulan puisi, kegiatan lomba baca puisi atau lomba menulis puisi atau menulis resensi

            Mengapresiasi puisi artinya melakukan kegiatan membaca/menyimak puisi untuk mengenal dan memahami isi dalamnya lalu memberikan penilaian baik buruknya kualitas puisi sehingga dapat memberikan penghargaan pada karya satra tersebut.
JENIS-JENIS APRESIASI TERHADAP PUISI/PROSA FIKSI:
a.       Apresiasi kinetik, yang diwujudkan dengan tindakan seperti menyimak, mencatat.
b.      Apresiasi verbal, yang diwujudkan dengan bahasa seperti mengomentari, mendeklamasikan, mendiskusikan karya sastra.

PUISI
-          Puisi ialah bentuk karangan yang berikat oleh rima, ritma atau pun jumlah baris serta ditandai oleh bahasa yang padat.
-          Unsur-unsur intrinsik puisi adalah:
1.      Tema: isi puisi (inti puisi)
2.      Amanat: pesan nasehat
3.      Rima: persamaan-persamaan bunyi.
4.      Ritma: tekanan/pemberentian.
5.      Majas: gaya bahasa/permainan bahasa
6.      Kosan: prasaan yang diungkapkan lewat puisi.
7.      Diksi: pilihan kata/ungkapan.
-          Unsur Enstrinsik: unsur-unsur diluar karya itu sendiri misalnya: biografi, agama, pandangan hidup pengarang, adat, sosial-budaya-politik masyarakat, dll

PROSA FIKSI DAN PROSA NONFIKSI/FAKTUAL
Prosa
Ø  ProsaFiksi:
1.      Dongeng:
a.       Epos
b.      Fabel
c.       Legenda
d.      Mite
e.       Sage
2.      Cerpen
3.      Novel
4.      Roman
Ø  Prosa nonfiksi/Faktual
1.      Artikel
2.      Tips
3.      Esai
4.      Biografi
5.      Autobiokrafi
6.      Reportase
7.      Iklan
8.      Pidato
9.      Opini

Prosa
            Pengertian prosa adalah karangan bebas yang terikat oleh kaidah-kaidah penulisan seperti halnya puisi(irama,rima,diksi)
Prosa fiksi
            Fiksi artinya cerita yang ditulis berdasarkan imajinasi pengarang, berdasarkan khayalan penulisan atau cerita rekaan. Prosa fiksi artinya karangan bebas yang isinya hanya imajinasi pengarang, bukan kejadian yang sebenarnya sehingga disebut juga prosa imajinatif atau prosa fiktif.
1.      Dongeng adalah cerita yang tidak benar-benar terjadi terutama tentang kejadian dizaman dahulu.
a.       Epos atau wiracarita yakni dongeng mengenai kepahlawanan.
b.      Fabel ialah dongeng tentang binatang yang dikisahkan seperti manusia bisa berbicara dan berfikir.
c.       Legenda ialah dunging mengenai terjadinya suatu tempat.
d.       Mite ialah dongeng mengenai dewa-dewa dikayangan.
e.       Sage ialah dongeng yang dimasukkan kedalamnya unsure sejarah.
2.      Cerpen ialah karya sastra yang karena pendeknya harus bisa dibaca sekali duduk.
3.      Novel ialah karya sastra yang lebih panjang dari cerpen,terdiri dari beberapa alur.
4.      Roman ialah karya sastra yang lebih panjang dari novel, menceritakan tokoh kehidupan sampai mati.

Prosa nonfiksi/prosa faktual
            Karangan berbentuk prosa yang ditulis berdasarkan fakta/kenyataan.
1.      Artikel                   : karya tulis lengkap.
2.      Tips                       : karyanya yang berisi cara mengatasi masalah.
3.      Esai                        : karangan yang membahas masalah secara pintas.
4.      Biografi                 : tentang riwayat hidup yang ditulis orang lain.
5.      Autobiografi          : tentang riwayat hidup yang ditulis sendiri.
6.      Reportase               : liputan atau berita.
7.      Pidato                    : materi yang menguraikan ajaran agama.
8.      Opini                     : pendapat.
9.      Iklan                      :           - bersifat pengumuman.
- bersifat penawaran atau permintaan.
- bersifat reklame.
Unsur intrinsik dan ekstrinsik karya sastra berbentuk novel
-          Unsur intrinsik dalam novel meliputi:
1.      Tema                     : ide dasar yang menjiwai sebuah cerita.
2.      Amanat atau pesan            : nasihat yang ingin disampaikan pengarang.
: amanat bisa disampaikan lewat dialog.
                                                - pesan moral
                                                - pesan kritik sosial
3.   Latar/setting           : tempat, waktu, dan budaya masyarakat.
                                                - latar tempat
                                                - latar waktu
                                                - latar sosial budaya

0 komentar:

Posting Komentar